Resep:Ulen Bakar

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas

Ulen bakar adalah salah satu kuliner khas Bandung, Jawa Barat. Makanan ini terbuat dari bahan utama yaitu ulen atau ketan dalam bahasa Indonesia. Ulen bakar banyak dijual di jalan sekitar Bandung. Umumnya, ulen bakar dijual dari sore hingga malam hari. Berikut ini resep membuat ulen bakar untuk 12 potong.

Bahan[sunting]

  • 1 liter beras ketan putih, rendam selama kurang lebih 2 jam
  • 1,5 butir kelapa, parut sampai halus
  • 700 ml air panas
  • Garam secukupnya

Bumbu Oncom

  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • 5 butir bawang merah, haluskan
  • 1 cm kencur, haluskan
  • 15 buah cabai rawit merah, haluskan
  • 100 gram oncom, haluskan
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 batang saun bawang
  • 3 sdm minyak
  • 150 ml air putih

Cara Membuat[sunting]

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Kukus beras ketan hingga setengah matang.
  3. Pindahkan ke dalam wadah besar.
  4. Tuangkan air panas, aduk rata, lalu tutup. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  5. Tambahkan kelapa parut dan garam, aduk hingga tercampur rata.
  6. Kukus kembali ketan hingga matang, lalu angkat.
  7. Tumbuh ketan hingga halus. Pindahkan ketan ke tempat yang datar.
  8. Padatkan ketan hingga tebal 2 cm. Lalu, potong ketan menjadi bentuk persegi panjang.
  9. Bakar ketan di atas api hingga warna kuning kecokelatan. Setelah selesai, angkat dan sisihkan.
  10. Siapkan wajan dan panaskan minyak.
  11. Tumis bumbu oncom sampai halus dan harum.
  12. Masukkan oncom dan bumbu pelengkap seperti daun bawang, garam, gula pasir, dan air putih secukupnya.
  13. Masak oncom hingga bumbu meresap dan wangi. Ingat, airnya harus sampai habis. Setelah itu angkat.
  14. Sajikan ketan yang sudah dibakar di atas piring dan sajikan oncom dalam mangkuk.
  15. Ulen bakar siap disantap.

Referensi[sunting]

Kharie, Ayu. 2015. 104 Resep Masakan Sunda. Jakarta Selatan: PT Agromedia Pustaka.