Resep:Rujak Kangkung
Tampilan
Rujak kangkung adalah salah satu kuliner khas Cirebon, Jawa Barat. Sesuai dengan namanya, bahan utama untuk membuat rujak kangkung adalah kangkung. Rujak kangkung memiliki rasa gurih, pedas, dan manis. Makanan ini sangat cocok disajikan dan disantap bersama keluarga. Berikut ini resep membuat rujak kangkung.
Bahan
[sunting]- 1 ikat kangkung
- 10 buah cabai rawit merah atau hijau
- ½ sdt petis udang
- 1 sdt terasi udang
- 1,5 buah gula merah, iris halus
- 2 butir asam jawa
- 1 sdt kecap manis
- ½ sdt garam untuk sambal asam
- 1 sdm garam untuk merendam kangkung
- Air secukupnya
Cara Membuat
[sunting]- Siapkan semua bahan.
- Siangi kangkung atau petiki daun kangkung dari batangnya. Kemudian rendam dengan air garam selama kurang lebih 10 menit. Setelah selesai, bilas dengan air bersih.
- Siapkan wajan atau panci. Kemudian panaskan air hingga mendidih.
- Masukkan kangkung ke dalam air mendidih tersebut, lalu bolak-balik. Rebus selama kurang lebih menit. Setelah selesai, angkat dan peras airnya.
- Ulek atau haluskan bumbu sambal meliputi cabai rawit, terasi, gula merah, petis udang, terasi, dan garam. Jika sudah halus, tambahkan asam jawa, kecap, dan air secukupnya. Ulek lagi bumbu tersebut, lalu cicipi agar rasanya sesuai selera.
- Tata kangkung yang telah direbus tadi di atas sebuah piring. Kemudian, tambahkan bumbu sambal tadi di atasnya.
- Rujak kangkung sambal asam khas Cirebon siap disantap.
Referensi
[sunting]3 Resep Rujak Kangkung, Menu Akhir Pekan yang Rasanya Bikin Ketagihan