Lompat ke isi

Universitas Tanjungpura: Pelita Pendidikan di Pulau Kalimantan

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas

Pendidikan merupakan aspek penting yang harus menjadi perhatian semua kalangan. Lewat pendidikan, asa untuk menjadi pribadi yang lebih baik dapat tercipta melalui proses edukasi yang dilakukan. Universitas Tanjungpura (Untan) menjadi pilihan tepat dalam menuntut ilmu bagi semua golongan masyarakat khususnya yang berada di Pontianak dan Kalimantan Barat.

Sebagai universitas tertua di dan terbesar di Kalimantan Barat, kiprah Universitas Tanjungpura tidak perlu diragukan lagi. Berbagai prestasi senantiasa dilahirkan universitas ini baik dalam kancah lokal, nasional bahkan internasional. Kini, lulusan Untan juga turut menjadi sumber daya manusia unggul yang banyak mengambil peran dalam pemajuan Kalimantan Barat dan Indonesia.

Universitas Tanjungpura hadir atas kesadaran tokoh pendidikan di Kalbar dalam menampung lulusan SLTA agat tak keluar daerah. Awalnya, Universitas ini bernama Daya Nasional yangmana nama tersebut diusulkan oleh seorang tokoh bernama Raden Wariban. Awalnya, para pengajar di universitas Daya Nasional ini ialah para sarjana muda yang ada di Kalimantan Barat.

Di universitas Daya Nasional pada awal berdirinya hanya memiliki dua fakultas, yaitu hukum dan tata niaga. Berdasarkan Surat Keputusan Mentri PTIP Nomor 53 Tahun 1963 tanggal 16 Mei 1963 menetapkan status Universitas Daya Nasional berubah menjadi Universitas Negeri Pontianak (UNEP). Penetapan status ini dilaksanakan pada 20 Mei 1963 turut ditandai pula dengan pembukaan dua fakultas baru yaitu fakultas teknik dan fakultas pertanian. Selain itu, dirubah pula nama fakultas tata niaga menjadi fakultas ekonomi.

Seiring dengan perkembangan politik tahun 1965, berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI Nomor 287 Tahun 1965 nama Universitas Negeri Pontianak kembali dirubah menjadi Universitas Dwikora yang ditandai dengan dibukanya kembali Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Hingga akhirnya, berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI Nomor 171 Tahun 1969. Universitas Dwikora kembali dirubah namanya menjadi Universitas Tanjungpura hingga sekarang.

Untan terus bertransformasi menjadi universitas yang lebih baik setiap waktunya. Hal ini dibuktikan dengan munculnya fakultas serta program studi baru yang menampung minat dan bakat masyarakat khususnya generasi muda yang ada di Kalimantan Barat dalam menuntut ilmu.

Terdapat sembilan fakultas yang ada di Untan kini, antara lain fakultas hukum, fakultas ekonomi dan bisnis, fakultas pertanian, fakultas teknik, fakultas ilmu sosial dam politik, fakultas keguruan dan ilmu pendidikan, fakultas kehutanan, fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam serta fakultas kedokteran.

Menjadi keluarga besar Untan adalah kebanggan bagi para civitas akademika serta alumninya. Mari menjadi bagian dari Untan dengan mendaftarkan diri pada universitas terbaik di pulau Kalimantan ini. (Rio Pratama/Bujangadau.net)