Permainan Tradisional Anak-Anak Kalimantan Selatan yang Jarang Orang Tahu/Basamsaman

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas

Basamsaman adalah suatu permainan yang mirip dengan permainan engklek di daerah lain. Permainan ini menggunakan 6-8 kotak yang digambar di lapangan yang keras atau pasir. Pemain juga menggunakan undas untuk dilempar ke salah satu kotak yang telah disediakan.[1]

Cara melakukan permainan[sunting]

Pemain memulai permainan setelah dia melemparkan undas di kotak satu dan dia melompat ke kotak-kotak tersebut kecuali kotak yang memiliki undas. Pemain tersebut harus melompat dengan satu kaki kecuali di gunungan. Pemain tersebut juga dapat mengambil undas yang dia lempar setelah dia berbalik dari gunungan dan hendak mendekati kotak yang memiliki undas tersebut. Begitulah seterusnya sampai undas yang dimiliki mengelilingi kotak yang sudah ada dan bila sudah selesai maka pemain tersebut mendapatkan rumah dengan membelakangi kotak tersebut, dimana dia harus melemparkan undas ke kotak satu. Bila seandainya undasnya jatuh ke kotak lain, maka pemain tersebut harus menunggu giliran selanjutnya dan harus mengulangi lagi cara mendapatkan rumah dari awal.[1]

Pemain dinyatakan mati apabila menggunakan dua kaki yang seharusnya satu kaki, terinjak garis pembatas, terinjak kotak yang ada undasnya, terinjak kotak yang sudah menjadi rumah pemain lain, melempar undas jatuh keluar garis, dan undas yang dilempar melenceng ke kotak lain dari yang dituju. Bila ini terjadi, maka pemain tersebut dapat diletakkan di kotak berikut. Misalnya, dia melemparkan undas ke kotak 2 dan mati, maka undas tersbeut bisa diletakkan di kotak 3 dan pemain tersbeuit harus melompat dari kotak 2 ke kotak 4. Pemain tersebut tidak boleh menginjak rumah yang pemain lain dan pemain yang memiliki rumah boleh menggunakan dua kaki ketika berada di rumahnya.[1]

Ilustrasi kotak yang digunakan untuk bermain basamsaman atau engklek
Ilustrasi orang yang bermain basamsaman atau engklek

Referensi[sunting]

  1. 1,0 1,1 1,2 Huda, Sirajul (2015). Permainan Tradisional Rakyat Kalimantan Selatan. Banjarmasin: Pustaka Banua. hlm. 33-36. ISBN: 978-602-9864-24-3.