Lompat ke isi

Bahasa Indonesia/Pronomina

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas
Wikipedia memiliki artikel ensiklopedia mengenai:

Pronomina atau kata ganti adalah kata yang dipakai untuk mengganti orang atau benda, seperti aku, engkau, dia. Dalam bahasa Indonesia ada tiga jenis pronomina, yaitu pronomina persona, pronomina penunjuk, dan pronomina penanya.

Pronomina persona

[sunting]
Persona Tunggal Jamak
Netral Eksklusif Inklusif
Pertama saya, aku, ku-, -ku - kami kita
Kedua engkau, kamu, Anda, dikau, kau-, mu- kalian, kamu sekalian, Anda sekalian - -
Ketiga ia, dia, beliau, -nya mereka - -