Bahasa Indonesia/Kalimat Berita
Tampilan
Kalimat berita merupakan kalimat yang memberikan atau memaparkan sebuah kejadian/ peristiwa. Arti Kalimat berita adalah kalimat yang isinya mengungkapkan peristiwa atau kejadian. Anda dapat menggunakan intonasi untuk membedakan kalimat berita dengan kalimat lain. Ciri-cirinya adalah: Intonasi kalimat berita bersifat netral. Isinya berupa pemberitahuan. Bentuk kalimat berita dimulai dengan huruf besar, dan diakhiri dengan tanda titik.
Contoh:
- Hampir saja dia tadi mental.
- Presiden SBY siap melakukan pertemua dengan Megawati.
- Jusuf Kala bertemu dengan Megawati.
- Tumpahan minyak menimbulkan pencemaran lingkungan.
- Andi gemar olahraga sepeda gunung.
- Sita murid terpandai di kelasnya.
- Di tingkat nasional maupun internasional, Indonesia diminta untuk mengambil langkah-langkah penanganan keselamatan jalan secara komprehensif.
- Budaya sains perlu ditumbuhkan.
- Andini belajar setiap hari.
- Pesawat terbang presiden dirancang secara khusus.
Bahasa Indonesia:
Bunyi •
Aksara •
Kata •
Kalimat •
Wacana •
Ketidakkonsistenan KBBI
Kelas Kata:
Verba •
Adjektiva •
Adverbia •
Nomina •
Pronomina •
Numeralia •
Partikel
(Preposisi •
Konjungsi •
Interjeksi •
Artikel •
Penegas •
Fatis)
Lain-lain:
Kata ulang •
Ringkasan EYD
Rujukan