Makhluk Legenda Yunani-Romawi/Onokentaur

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas
Onokentaur dan satir

Onokentaur (onokentauros) adalah makhluk di Afrika yang berwujud setengah manusia setengah keledai. Dari kepala hingga pinggang, wujudnya manusia, namun bagian tubuh lainnya adalah bagian belakang keledai. Jadi onokentaur memilki dua lengan manusia serta dua kaki belakang keledai. Pada kepalanya, terdapat rambut tebal.[1]

Onokentaur memiliki warna kelabu, namun d bawah pinggulnya, warnanya agak putih.[1]

Lengan onokentaur dapat digunakan untuk tujuan ganda. Jika harus berlalri dengan cepat, lengan mereka dapat digunakan layaknya kaki depan keledai. Dalam situasi semacam ini, onokentaur berlari seperti halnya hewan berkaki empat lainnya. Dalam situasi lainnya, lengan onokentaur dapat digunakan layaknya lengan manusia, antara lain untuk mengambil, menaruh, memegang, atau mencengkeram sesuatu.[1]

Onokentaur memiliki watak mudah marah. Selain itu, makhluk ini juga tidak dapat dijinakkan. Jika ditangkap, onokentaur tidak pernah mau mengikuti perintah manusia dan selalu memberontak.[1]

Catatan kaki[sunting]

  1. 1,0 1,1 1,2 1,3 Aelianus, Mengenai Hewan 17. 9