Lompat ke isi

Resep:Lokakarya WikiNusantara 2024

Dari Wikibuku bahasa Indonesia, sumber buku teks bebas
Resep:Lokakarya WikiNusantara 2024

Buku resep ini merupakan buku yang dilahirkan dari kegiatan Lokakarya Wikobooks, pada ajang WikiNusantara 2024. Lokakarya ini dibawakan oleh Hayati Mayang Arum dan Raflinoer32, pada tanggal 2 Mei 2024, di Swiss Bell-in Hotel, Bogor- Jawa Barat. Pada buku ini ditulis jenis-jenis masakan dan jajanan khususnya jajanan dan masakan Bogor, juga masakan dan jajanan khas kota asal dari peserta lokakarya.

WikiRenjana

WikiRenjana adalah proyek penulisan 100 resep masakan dan jajanan khas Sunda. Dalam bahasa Indonesia, kata ‘renjana’ dapat dimaknai sebagai rasa hati yang kuat atau kecintaan terhadap suatu hal. Proyek ini tercetus karena kecintaan kami terhadap khazanah kebudayaan Sunda, salah satunya yaitu kuliner.

Lokakarya
Lokakarya Wikibooks ini merupakan lokakarya yang berangkat dari kegiatan WikiRenjana. Dalam sesi kelas ini, kami akan memaparkan bagaimana proses pelaksanaan, rencana keberlanjutan dari proyek WikiRenjana, serta mengajak peserta praktik langsung mengedit dan menambah daftar resep masakan dan jajanan pada Wikibooks bahasa Indonesia.

Harapannya, dari kegiatan ini, dapat memantik para kontributor lain untuk turut andil mendokumentasikan khazanah kuliner di daerah dan kebudayaan mereka masing-masing pada proyek WikiBooks.

Peserta pada lokakarya ini diikuti oleh kurang lebih 34 orang, dan mereka merupakan para relawan Wikimedia Indonesia yang tergabung dalam grup Photowalk 1: Jelajah Kuliner Peranakan. Photowalk adalah kegiatan prakonferensi yang dibagi menjadi beberapa kelompok dan sesi.


WikiNusantara 2024
WikiNusantara adalah ajang berkumpulnya sukarelawan di seluruh Nusantara atau bisa disebut juga dengan konferensi tahunan yang diselanggarakan oleh Wikimedia Indonesia. WikiNusantara 2024 ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan ke-empat kalinya.

WikiNusantara kali ini dilaksanakan di Bogor pada tanggal 2-5 Mei 2024. Seperti pada konferensi-konferensi yang telah dilaksanakan sebelumnya, tentu saja WikiNusantara kali ini pun para sukarelawan berbagi pengalaman baru selama berkontribusi satu tahun terakhir. Salah satunya kami berbagi tentang kegiatan WikiRenjana.

Jenis-jenis Resep
Berikut adalah resep-resep yang telah ditulis oleh peserta lokakarya pada WikiNusantara 2024.
  1. Resep:Ampas Kecap
  2. Resep:Ayam Sampyok
  3. Resep:Bika Bogor Talubi
  4. Resep:Brongkos
  5. Resep:Bubur ase
  6. Resep:Coto Makassar
  7. Resep:Doclang
  8. Resep:Dodol Betawi
  9. Resep:Gabus Pucung
  10. Resep:Gangan humbut
  11. Resep:Gulai itiak
  12. Resep:Gulai taboh
  13. Resep:Ikan kuah pala banda
  14. Resep:Kacang Bogor Istana
  15. Resep:Kue Dongkal
  16. Resep:Laksa Bogor
  17. Resep:Laksan
  18. Resep:Lapis talas Bogor
  19. Resep:Lempah kuning
  20. Resep:Lontong balap
  21. Resep:Lontong kupang
  22. Resep:Lumpia Semarang
  23. Resep:Mi cakalang
  24. Resep:Mi gomak
  25.  Resep:Mie balap
  26.  Resep:Nasi grombyang
  27. Resep:Ngo hiang
  28. Resep:Pallubasa
  29. Resep:Pepes sagu
  30. Resep:Rendang telor
  31. Resep sate taliwang
  32. Resep:Roti Buaya
  33. Resep:Roti unyil
  34. Resep:Sate Madura
  35. Resep:Sate padang
  36. Resep:Sayur Besan
  37.  Resep:Seruit
  38.  Resep:Soto Lamongan
  39. Resep:Soto Mi Bogor
  40. Resep:Strudel Bogor
  41. Resep:Tahu gimbal
  42. Resep:Tekwan
  43. Resep:Tili aya
  44. Resep:Toge Goreng
  45. Resep:Udang selingkuh